Header-Natal
Kuasa dan wibawa Yesus sungguh luar biasa. Ia masuk ke rumah ibadat di Kapernaum dan mengajar. Banyak orang takjub mendengarkan pengajaran Yesus. “Sebab Ia mengajar sebagai orang yang berkuasa, tidak seperti ahli-ahli Taurat.” Roh Kudus selalu memancar dalam diri Yesus. Kuasa Yesus selalu mengalir baik dalam Sabda maupun karya-Nya.
 
Yesus memperhatikan semua orang yang datang dan berdoa di rumah ibadat. Kuasa Yesus mengalir dan mengisir roh jahat yang merasuki seseorang dalam rumah ibadat itu. Dengan sabda yang penuh kuasa Yesus menghardik dan mengusir roh jahat itu. “Diam, keluarlah dari padanya!” Kuasa Yesus sungguh luar biasa, roh jahat tunduk dan keluar dari orang itu. Yesus memberikan kelegaan dan kebahagiaan.
 
Setiap kita berdoa, Yesus datang memperhatikan kita. Kuasa-Nya mengalir dan diberikan kepada kita. Ia melindungi kita dari si jahat, menaungi kita dengan Roh Kudus. Yesus hadir memberikan kelegaan, kebahagiaan hidup. Yesus tidak pernah mengabaikan orang yang berdoa dan mendengarkan Sabda-Nya. Sebaliknya kasih, perhatian dan daya ilahi Yesus dilimpahkan kepada mereka.
 
Kita sadar bahwa doa bagi kita bukan sekedar mengungkapkan kebutuhan kita kepada Tuhan dan memohon Tuhan untuk memenuhi kebutuhan kita. Berdoa bagi kita datang kepada-Nya untuk mengungkapkan kasih, pujian kita kepada-Nya serta mendengarkan Sabda-Nya. Kita pun dapat merasa takjub akan daya dan kuasa ilahi Tuhan yang dilimphakan kepada kita dan menolong kita keluar dari kesulitan, menggapai kebahagian, ketentraman dan kedamaian. Kita dapat merasakan pengalaman pemazmu: “Hanya pada Tuhanlah hatiku tenang.”
 
Tuhan kami bersyukur, Engkau selalu memperhatikan orang yang datang kepada-Mu. Engkau memperhatikan doa kami dan selalu melimpahkan berkat-Mu untuk menolong kami lepas dari belenggu dan kesulitan. Semoga kami senantiasa takjub dan menyembah Engkau dalam hidup kami. Amin 
 
Bidaracina 11 Januari 2022, Blasius Sumaryo SCJ